Kali ini saya akan bagikan info beasiswa terbaru. Yaitu beasiswa S1 & S2 Tanoto Juni 2011. Beasiswa ini datangnya dari Tanoto Foundation yang kembali membuka peluang beasiswa S1 dan S2 kepada putra/putri calon pemimpin bangsa yg berprestasi namun memiliki keterbatasan finansial untuk memperoleh pendidikan yg lebih tinggi. Mau ?
Didirikan pada tahun 2001 oleh Sukanto dan Tinah Bingei Tanoto, Tanoto Foundation memfokuskan pada solusi kemiskinan antar generasi melalui perbekalan kesempatan pendidikan bagi generasi mendatang, memperkuat keluarga dan nilai-nilai sosial melalui perbaikan mata pencaharian dan program pemberdayaan bagi orangtua, serta membangun platform bagi lingkungan sekitar seperti akses ke air bersih dan sanitasi yang baik.
NATIONAL CHAMPION SCHOLARSHIP 2011 / 2012
Tanoto Foundation kembali membuka peluang beasiswa strata 1 (S1) dan strata 2 (S2) kepada putra/putri calon pemimpin bangsa yang berprestasi namun memiliki keterbatasan finansial untuk memperoleh pendidikan yang lebih tinggi.
Pendaftaran National Champion Scholarship 2011/2012 berlangsung pada 21 Mei – 30 Juni 2011 dengan melengkapi registrasi online.
Persyaratan umum calon penerima beasiswa adalah sebagai berikut:
A. PROGRAM SARJANA STRATA SATU (S1)
- Warga Negara Indonesia
- Telah terdaftar sebagai mahasiswa di salah satu universitas berikut:
Institut Pertanian Bogor
Institut Teknologi Bandung
Universitas Gadjah Mada
Universitas Indonesia
Universitas Jambi
Universitas Riau
Universitas Sumatera Utara
- Usia maksimum 21 tahun pada 31 Juli 2011
- Minimum IPK = 3,00 (skala 4,00). Bagi mereka yang baru duduk di tahun pertama Perguruan Tinggi, minimum nilai rata-rata raport kelas 3 SMU = 8,00 (skala 10)
- Membutuhkan dukungan finansial
- Memiliki jiwa kepemimpinan dan kepedulian serta komitmen untuk ikut memajukan bangsa Indonesia
- Mengisi dengan lengkap registrasi online di www.simbatanoto.org
- Bagi yang lulus seleksi Beasiswa Tanoto Foundation tidak diperkenankan menerima beasiswa dari institusi lain
B. PROGRAM SARJANA STRATA DUA (S2)
- Warga Negara Indonesia
- Telah terdaftar sebagai mahasiswa di salah satu universitas berikut:
Institut Pertanian Bogor
Institut Teknologi Bandung
Universitas Gadjah Mada
Universitas Indonesia
- Usia maksimum 40 tahun pada 31 Juli 2011
- Memiliki pengalaman kerja minimum 2 (dua) tahun, setelah menyelesaikan program S1
- Minimum IPK = 3,25 (skala 4,00). Bagi mereka yang baru duduk di tahun pertama jenjang pendidikan S2, minimum IPK S1 = 3,25 (skala 4,00)
- Memiliki jiwa kepemimpinan dan kepedulian serta komitmen untuk memajukan bangsa Indonesia
- Mengisi dengan lengkap registrasi online di www.simbatanoto.org
- Bagi yang lulus seleksi Beasiswa Tanoto Foundation tidak diperkenankan menerima beasiswa dari institusi lain
Untuk lebih lengkapnya, silahkan akses official website Tanoto Foundation: www.tanotofoundation.org
Cukup sekian Info Beasiswa S1 & S2 Tanoto Juni 2011. Semoga membantu …